Kota Cirebon, Selasa 22 Januari 2019,-
Guna mempererat silaturahmi antar Pimpinan dan Anggota, Korem 063/SGJ Cirebon menggelar kegiatan Olahraga Bersama yang dilaksanakan di Venue Komplek Madenpom III/3 Cirebon Jln dr Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon, Selasa (22/1).
Hadir dalam kegiatan ini Danrem 063/SGJ Cirebon Kolonel Arm Maryudi, Dandenpom III/Cirebon Letkol Cpm Zainul Arifin, Dandim 0620/Kab Cirebon Letkol Arh Adhi Kurniawan, Dandim 0614/Kota Cirebon, para Kasi/Pasi, para Komandan Satuan Dinas Jawatan jajaran Korem 063/SGJ serta para Pama dan Persit KCK.
Beberapa cabang olahraga digelar seperti Olahraga Bola Volly, Tenis Lapangan dan Senam.

Komandan Korem 063/SGJ Kolonel Arm Maryudi didampingi Dandenpom III/3 Cirebon Letkol Cpm Zainul Arifin dan Kapenrem 063/SGJ Mayor Inf Juhok Sukmawan menyampaikan bahwa olahraga merupakan salah satu sarana yang paling efektif untuk menjalin kebersamaan, menumbuhkan persatuan dan kesatuan selain itu bermanfaat untuk menjaga fitalitas, kesegaran dan kesehatan jasmani untuk menunjang tugas pokok satuan, jelasnya.(*)

Add comment